Menurut survey, hampir semua orang di dunia ini pasti punya hewan peliharaan, entah itu anjing, kucing, kambing, ayam, jangkrik, ataupun kutu rambut #eh. Ngomong-ngomong soal hewan peliharaan, aku juga punya beberapa hewan peliharaan. Salah satunya si kucing Cheeten yang biasa aku panggil "Miu Miu" ini (dia aku panggil "Miu Miu" karena suaranya bukang "meong" tapi "miu" LOL). Kucingku yang satu ini cukup istimewa buatku, selain karena dia punya mata biru yang unik dan cantik, dia juga menjadi sahabat baruku. Iya, aku suka hewan dan aku respect sama mereka, karena bagiku semua hewan itu ciptaan Tuhan, sama halnya dengan manusia dan tumbuhan. Jadi kalau aku respect sama manusia, mengapa tidak respect sama hewan?
Well, menurut penelitian, hewan peliharaan itu bisa lebih dari sekedar hewan, mereka juga bisa menjadi companion alias teman yang baik dan setia dengan tuannya. O ya, sebelum punya Cheeten, aku punya kucing lain namanya Miss Keong, dia tinggal di rumah nenekku. Aku dulu juga punya anjing namanya Molly. Tapi sayangnya dia mati diracun, dan kejadian itu membuat aku trauma sampai nangis beberapa hari. Aku jadi kasian kalau mau pelihara anjing, kasian kalau dia bakal mati karena diracun. Kalau kucing mah, siapa juga berani ngeracun, katanya pamali nyakitin/bunuh kucing. Hihihi.
Berbicara mengenai manfaat memiliki hewan peliharaan (bukan hewan ternak lho ya), ada banyak lho ternyata manfaatnya. Bagi manula memelihara hewan seperti anjing, kucing, dan burung bisa meningkatkan daya imun karena hati dan pikiran mereka bahagia. Selain itu, anjing, kucing, burung, ikan, kura-kura, kuda, dan segala macamnya bisa menjadi teman di kala sepi. Meskipun mereka tidak berbicara layaknya manusia, tapi mereka tahu dan paham pada perintah-perintah yang kita berikan (kecuali si ikan dan kura-kura, LOL).
R.I.P Molly |
Berbicara mengenai manfaat memiliki hewan peliharaan (bukan hewan ternak lho ya), ada banyak lho ternyata manfaatnya. Bagi manula memelihara hewan seperti anjing, kucing, dan burung bisa meningkatkan daya imun karena hati dan pikiran mereka bahagia. Selain itu, anjing, kucing, burung, ikan, kura-kura, kuda, dan segala macamnya bisa menjadi teman di kala sepi. Meskipun mereka tidak berbicara layaknya manusia, tapi mereka tahu dan paham pada perintah-perintah yang kita berikan (kecuali si ikan dan kura-kura, LOL).
Aku juga gitu, kalau lagi jenuh dengan kerjaan dan lagi sepi di rumah, aku suka main sama Cheeten. Dia lucu banget. Apalagi kalau disentuh perutnya, terus guling-guling kegelian gitu. LOL. Kadang aku sampai ketawa-ketawa sendiri kayak orang gila. But, you know, my stress relieved!! Ya, aku jadinya seneng. Kenapa? Karena selain lucu, Cheeten juga nggak banyak nuntut (mau nuntut apa coba?). Dia pendengar yang baik meskipun nggak ngerti aku ngomong apa, dia penurut, dan yang penting SHE NEVER TALKS ABOUT ME BEHIND MY BACK! Itu yang aku banggain dari hewan peliharaan. Mereka nggak munafik dan bermuka dua (eh, eh, malah jadi ngomongin apa ini??). Itulah mengapa banyak orang suka memiliki hewan peliharaan, karena mereka jujur dan apa adanya.
Waktu aku nulis post ini, Cheeten lagi tiduran di deket kaki. Dia kekenyangan kemudian ngantuk. LOL. Cheeten juga pinter lho, dia udah tahu dimana musti BAB dan BAK. Sekarang Cheeten sudah berumur kurang lebih dua minggu lho, beratnya sudah hampir 1 kg.
best regards for you from Cheeten "Miu Miu" |
~Hug & Kiss~
xoxoxo
No comments:
Post a Comment