Hi Blogger!!
By the way, post ini menjadi post ke-200 lho *tepuk tangan*. Horeee!! Ternyata sudah banyak juga ya post yang aku tulis di blog ini (tapi follower masih aja dikit, hikss). Di post yang ke-dua ratus ini aku akan membeberkan *halah* sedikit informasi yang bisa dijadikan tips juga dalam bidang face care. Ya, selain skin care aku juga lumayan freak sama yang namanya face care. Tapi aku nggak sampai cobain produk ini itu, aku pakai yang ada saja. Yang terpenting kan bermanfaat dan tidak menimbulkan efek samping seperti jerawat atau iritasi. Nggak mau dong ya udah beli mahal-mahal atau cobain ini itu tapi ujung-ujungnya malah jerawatan atau iritasi. Ya, karena tidak semua produk yang cocok digunakan oleh orang lain cocok juga untuk kita. Gitu deh intinya.
Well, aku kebanyakan cuap-cuap lagi deh. Makhlum deh ya, lagi centil banget jadinya ngomong mulu. Hahahha. Back to the topic! Sesuai dengan judulnya yang sok Inggris itu, kali ini aku akan membahas my weekly face care routine. FYI, aku ini orangnya nggak mau ribet apalagi ke salon-salon atau perawatan kecantikan (kecuali kalau memang sudah butuh banget atau terpaksa). Jadi, segala yang berbau perawatan wajah atau kulit aku lakukan dirumah. Meskipun hasilnya nggak sekinclong atau semulus dan secerah mereka yang rutin nyalon, aku sudah cukup bersyukur kok sama Tuhan atas apa yang aku punya. Hmmm!
Oke deh, yuk lihat produk apa yang aku pakai untuk weekly face care routine!
Apa itu?? Itu produk minyak zaitun atau bahasa kerennya Olive Oil. Minyak zaitun yang satu ini produksi lokal brand Sariayu. Ada juga sih yang Mustika Ratu tapi aku beli yang ini karena 1) lebih murah, cuma Rp15.900 lho 2) lebih kecil ukurannya (25ml). Tapi jangan tanya ya perbandingannya dengan produk MR gimana karena aku belum pernah nyoba beli. Well, aku biasanya mengkombinasikan minyak zaitun ini dengan peel off mask dari Sophie.
Pertama-tama aku olesin beberapa tetes minyak zaitun ke wajahku. Setelah rata semua aku mulai pijat-pijat dengan 3 jari kiri dan 3 jari kanan dengan gerakan memutar. Aku mulai dari dagu kemudian pipi lalu hidung dan yang terakhir adalah dahi. Kenapa aku mulai dari dagu? Karena gerakan dari dagu ke atas cenderung bergerak menarik kulit dan kontur wajah ke atas. Jadi selain massage bisa untuk lift up kontur wajah juga biar nggak mudah keriput. Untuk massage dengan gerakan memutar 6 jari itu dilakukan dalam waktu yang sedikit lama ya. Nanti lama kelamaan akan muncul tekstur sedikit kasar seperti pasir halus. Konon katanya itu adalah lemak, kotoran, sekaligus (bakal) jerawat batu yang terangkat/dikeluarkan dari pori-pori. Jadi selain fungsinya untuk melembabkan kulit minyak zaitun juga bisa membantu membuka pori dan mengeluarkan kotoran dan lemak dari wajah. Efektif banget kan.
Setelah ritual massage selesai, lap wajah dengan tissue atau kapas (aku saranin pakai tissue aja) yang sudah dibasahi dengan air. Lap dengan lembut. Setelah itu pada wajah yang masih oily tersebut aku aplikasikan peel off mask dari Sophie. Aku ratakan di seluruh bagian wajah dan aku tunggu hingga kering. Setelah kering aku keletek (peel off) masker tersebut. Rasanya enggak sakit sama sekali beda banget kalau pakai peel off mask tanpa dibaluri minyak zaitun terlebih dahulu. O ya, peel off mask itu berfungsi untuk mengencangkan kulit dan mengangkat kotoran dan kulit mati. Nah, kalau dikombinasikan dengan massage menggunakan olive oil tadi hasilnya akan lebih bagus lho.
Selanjutnya, ketika masker sudah tidak bersisa di wajah, aku lalu membilas wajah dengan air bersih. Kalau masih terasa sangat oily, aku lanjut pakai face wash juga. Aku biasanya pakai face wash dari Oriflame karena wanginya seger dan tidak mengandung sabun. Yang ini nih!
Tapi kalau aku merasa wajahku udah nggak oily lagi, aku bilas pakai air bersih aja udah cukup kok. Setelah itu, aku mengeringkan wajahku menggunakan tissue. Nah, rasanya wajahku jadi kembali lembab, kenyal, dan ada semu-semu pink gitu di pipi. Horeee!! \(^_^)/
Aku biasanya melakukan ritual perawatan wajah dengan metode seperti ini seminggu dua kali. Selain pakai peel off mask Sophie aku juga kadang memakai masker lainnya (tergantung mood dan selera, haha). Kalau kamu penasaran dengan hasilnya, kamu bisa mencobanya sendiri di rumah :)
The Result!!
~Good Luck~
xoxoxo
wha jd pgn bgt nih beli minyak zaitun nya sariayu ^_^
ReplyDeleteterimakasih sis @qiw kurniawan sudah mampir ke blog aku. Iya, efektif banget sih fungsi minyak zaitun kalau menurutku. Bisa dipakai seminggu sekali. Ada recommend minyak zaitun pure yang bagus, merknya Bertolli. Biasanya ada di counter bahan makanan italia. :)
DeleteWow,fantastico!
ReplyDeleteAku liat di beberapa toko itu, olive oil sari ayu naik mbak jadi 35k kok ini murah yaa )):
ReplyDelete