Hi Blogger!
Hari ini tanggal 31 Oktober ya, anyway, Happy Halloween buat kalian yang merayakannya. Berhubung ini hari terakhir di bulan Oktober, aku mau membahas beberapa hal, lebih tepatnya beberapa benda, yang menjadi favoritku di bulan ini. Bulan Oktober tahun ini memang menjadi bulan yang paling berkesan buatku. Kenapa? Karena 1) Aku wisuda di bulan ini 2) Musim hujan pertama di Jogja datang di bulan ini 3) Ada banyak hal yang menggembirakan di bulan ini 4) apa ya??? Hmmm, pokoknya banyak deh.
Oke, daripada bertele-tele, langsung aja ya, simak apa saja yang menjadi favoritku di bulan ini.
Nah, kelihatan kan, disitu ada 5 jenis benda yang jadi favoritku. Ada body wash, hair mask, shampoo, face cream, dan perfume. Bahas satu per satu yuk!
1. Cussons Imperial Leather Aqua Fresh Body Wash
Kemasan dari Cussons Imperial Leather body wash yang satu ini masih sama dengan kemasan lama. Aku udah coba beberapa jenis body wash dari Cussons dan body wash Aqua Fresh ini merupakan salah satu favoritku. Wanginya seger banget, cocok sebagai mood booster di saat males mandi atau males ngapa-ngapain. Salah satu poin penting dari body wash ini adalah kandungan triple moisturizing complex, pH netral, mineral laut, dan mint. Kombinasi yang sangat pas untuk sebuah body wash yang berfungsi menyegarkan sekaligus melembabkan. Psssttt! Aku juga sangat suka dengan wangi ala lautnya. Hmmm, berasa sedang berenang di Bora-Bora :)
2. Milk and Honey Gold Hair Mask
Milk and Honey Gold Hair Mask ini adalah produk hair care paling favorit buatku saat ini. Aku udah bener-bener cocok dengan produk hair mask yang satu ini. Selain melembabkan dan melembutkan hair mask dari Oriflame ini juga menutrisi. Kandungan utama dari hair mask ini adalah organic milk and honey. Wanginya juga lembut, hampir seperti paduan green tea dengan madu.
3. Milk and Honey Gold Shampoo
Milk and Honey Gold Shampoo adalah rangkaian produk Milk and Honey Gold persembahan dari Oriflame. Aku suka banget dengan shampoo yang satu ini karena nggak bikin rambut jadi kering. Selain itu, shampoo ini bisa melembutkan sekaligus melembabkan rambutku yang agak-agak susah diatur dan bergelombang-gelombang. Wanginya aku suka banget karena enak, lembut, dan tahan lama.
4. Essentials Fairness 5-in-1 Face Cream
Face cream yang satu ini favoritku banget *peluk-peluk* selain si Optimals Oxygen Boost Cream. Aku selalu suka produk-produk keluaran Essentials karena pertama harganya terjangkau, kedua isinya banyak, ketiga manfaatnya segudang dan terasa banget sejak pertama kali pemakaian. O ya, Essentials Fairness 5-in-1 Face Cream ini merupakan produk baru di Oriflame Indonesia. Aku belinya bulan Oktober ini, sudah sebulan tapi isinya masih separuh kurang dikit. Lumayan awet lho, padahal aku pakai tiap hari (2x sehari). Krim wajah ini memang didesain khusus untuk melembabkan, menutrisi, melindungi, mencerahkan, dan menghaluskan. WOW banget kan! Semenjak pakai krim ini secara rutin, wajahku jadi lebih lembab dan lebih cerah lho. Wanginya juga enak :)
5. Lovely Garden Eau de Toilette
Lovely Garden EdT ini adalah parfum favoritku di bulan Oktober ini. Untuk reviewnya, aku udah pernah bahas disini.
Semoga postingan kali ini bermanfaat dan bisa memberi referensi atau inspirasi buat kalian para readers. Thankies.
Semoga postingan kali ini bermanfaat dan bisa memberi referensi atau inspirasi buat kalian para readers. Thankies.
~Hug & Kiss~
xoxoxo