Monday, January 13, 2014

Sophie Paris Celebration Eau de Parfum

Hi readers! Long time no see. Maaf ya, akhir-akhir ini jarang nulis post. Kebetulan kemarin-kemarin sedang terbuai dalam kegembiraan menikmati liburan Natal dan Tahun baru. Hehehe.

O ya, Desember kemarin aku sempat beli salah satu produk parfum keluaran Sophie Paris. Sebelumnya sih aku belum pernah beli produk parfum di Sophie Paris. Hanya saja, yang satu ini sangat memikat dari segi packaging/kemasan dan harga.

Ini dia Sophie Paris Celebration Eau de Parfum!
Lihat deh packagingnya, mewah kan. Itu tuh yang bikin aku ngebet banget buat beli parfum yang satu ini. Celebration EDP ini memiliki aroma parfum yang khas. Terdiri dari aroma blackcurrant, amber wood, dan terakhir dipadu dengan aroma musk yang sangat eksentrik.


Untuk top note-nya sendiri, parfum ini menguarkan aroma manis yang kuat. Aku menebak itu aroma musk. Wanginya cukup menggiurkan, meskipun menurutku agak terlalu menusuk dan terkesan kuno. Ya, tipikal wangi parfum manis ala tante-tante. Hihihi.

Lanjut ke middle note. Celebration EDP ini menyajikan aroma yang lebih ringan pada sesi kedua dari tingkatan aroma parfumnya. Meskipun demikian, aroma manis masih tersaji walaupun berbeda dengan aroma awal yang cukup menusuk dan terkesan kuno. Mungkin ini disebabkan karena aroma blackcurrant yang tampil lebih dominan.

Pada base note, atau aroma yang terakhir muncul, ada suatu aroma yang sangat khas yang tercium. Aku menebak sih ini aroma amber wood. FYI, amber wood itu sejenis damar yang wanginya sangat khas. Eh, tapi nggak seperti damar yang dipake untuk kemenyan lho, LOL! Wangi amber wood dalam parfum ini dikemas dengan sangat gentle. Sehingga sangat pas untuk digunakan oleh wanita.

cocok untuk kado :)

ada puisinya di kemasan bagian belakang; bahasa Inggris dan Perancis

Secara keseluruhan parfum ini cukup menarik bagiku. Terutama karena packagingnya yang sangat menawan dan terkesan mewah. Tapi aku sedikit kecewa dengan aroma dari parfum ini, khususnya pada top note-nya, karena sewaktu penyemprotan pertama wangi yang berpadu dengan kulitku justru wangi yang terkesan tua dan kuno. Untung saja middle note dan base note-nya cukup menyelamatkan. Mungkin besok-besok kalau aku mau pakai parfum ini musti ngetem dulu di rumah sampai wangi top note-nya hilang, hahaha.

kinclong! bisa buat ngaca :)


+ Kemasan sangat menarik; mewah, menawan, dan unik
+ Harga sangat terjangkau (Rp69.900)
+ Wangi tahan lama
+ Cocok untuk kado

- Top note terkesan kuno dan tua (menurut penciumanku begitu)
- Isi minimalis (30ml)


~Hug & Kiss~
xoxoxo



Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
PitaPata - Personal picturePitaPata Cat tickers
PitaPata - Personal picturePitaPata Cat tickers
Dynamic Glitter Text Generator at TextSpace.net